Sabtu, 12 Juli 2014

KMB AKADEMY SEASON 2 DIBUKA

Tepatnya Selasa 20 Mei 2014, KBMA Season 2 dibuka pada pukul 20.00 oleh eyang Wiro Toraja. Para pesertanya membludag, termasuk saya.
Antusias mereka untuk berebut agar bisa lolos pun membangkitkan semangat saya agar bisa ikut berpartisipasi pada kontes kali ini. Maklum, di KBMA Season 1 saya ketinggalan informasi.

Eyang memberikan waktu 15 menit untuk mengirim inbok berisi cerita dasar juga asal daerahnya masing-masing. Buru-buru saya ketik ide dasar cerita secara spontan, takut gagal seleksi.

"Wanita lemah itu mampu bangkit seiring dengan ujian hidup dari-Nya, hingga membuatnya menjadi wanita tangguh. Kebumen."

Balasan inbok dari eyang pun saya terima.

"Rangkailah menjadi cerpen, kirim ke dewan juri sriesagimoon@yahoo.co.id
cc: parawiro.s.s.sos@gmail.com
Paling lambat besok jam 09.00 WIB"

What? Jam 09.00 pagi?
Jleb!!! Ngena banget di hati.

Terbayang jelas aktivitas pagi yang tidak memungkinkah saya untuk ngetik. Dilema..., hanya ada 2 pilihan, menyerah atau lanjut? Bingung.

"InsyaAllah eyang, saya usahakan."

Jam dinding menunjukkan pukul 22.00, tapi saya masih sibuk dengan pekerjaan.
Maklum, kerja di perumahan membuat saya sedikit ragu dan pesimis untuk menggeluti bidang tulis menulis. Karena waktunya tersita untuk mengurus rumah tangga orang, berjibun pekerjaan menumpuk setiap harinya. Apalagi ditambah 2 anak kecil yang harus saya urus. Tapi entah kekuatan dari mana hingga rasa optimis justru lebih mendominasi seiring dengan berjalannya waktu.

Detik berganti menit, menit pun berganti jam. Momonganku belum juga tidur.
"Kapan saya bisa ngetik?" Sembari berdoa " Ya Rabb, jika Engkau meridhoi hamba untuk mengikuti KBMA Season 2, mudahkanlah." Aamiin.

Tepat pukul 24.00, saya baru bisa terbebas dari kungkungan pekerjaan.
Bismillahirrahmaanirrohiim
Basmalah saya ucapkan dengan penuh kekhusyuan.

Awalnya bingung mau ngetik apa, meski ide dasarnya sudah ada (tantang wanita lemah). Layar monitor itu pun hanya saya pandangi diiringi jantung berdetak lebih kencang, huh rasanya  tidak karuan, gado-gado pisan.
Sebelum benar-benar mengetik, yang pertama saya lakukan adalah corat-coret terlebih dahulu di selembar kertas, kira-kira seperti apa openingnya hingga ending cerpen tersebut berakhir? Tahap satu, kerangka sudah siap.

Gambaran wanita lemah itu seperti apa sih? Dan juga ciri-ciri wanita tangguh yang sebenarnya? Saya sendiri masih bingung.
Inisiatif, tanya mbah google dari pada tambah bingung dan pusing tujuh keliling. Akhirnya nemu juga, ditambah lagi terinspirasi kisah kakak saya.

Waktupun berlalu, tidak terasa jam di layar laptop menunjuk ke angka 02.00. Aduh belum selesai juga, kapan istirahatnya?
Hampir saja putus asa dan menyerah. Tapi bukankah sebuah pilihan itu ada konsekuensinya masing-masing?
Saya sudah memilih untuk mengikuti KBMA Season 2, berarti saya harus mengikuti prosedur yang ada dan syarat-syarat yang sudah ditentukan.

Hingga satu jam lebih telah berlalau, akhirnya cerpen selesai juga. Lalu buru-buru saya kirim ke email mbak sri dan eyang Wiro Toraja.
Alhasil, pukul 4 saya baru bisa istirahat.

Paginya, tak ada waktu untuk memposting ke group. Padahal hanya dikasih waktu sampai jam 9, rasa cemas melanda. Alhamdulillah eyang memberi kemudahan, sore harinya saya baru bisa ngeposting dengan mencuri-curi waktu luang.

Sungguh, dikejar-kejar DL rasanya campur aduk jadi satu. Tapi saya menikmatinya.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar